KUTA CANE – // Jurnalis.online // Salah satu tokoh masyarakat Seri Muda yang meminta untuk tidak disebutkan namanya dimedia ini, minta Aparat Penegak Hukum (APH) lakukan lidik pengunaan anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) Seri Muda, Kecamatan Darul Hasanah, Kabupaten Agara, Provinsi Aceh Tahun Anggaran 2023.
“Informasi yang kita dapatkan dari kalangan masyarakat Seri Muda, yang dapat dipercaya dan memberikan kebenaran informasi terkait pengelolaan anggaran dana desa Seri Muda diduga bermasalah, kita melihat tidak ada keterbukaan informasi publik oleh kepdes kepada masyarakat di desa Seri Muda,” terangnya.
Selanjutnya ia menjelaskan bahwa ada beberapa item kegiatan yang dialokasikan dari anggaran dana desa, yang diduga bermasalah, dan tidak sesuai aturan.
“Kegiatan ini menjadi dugaan bagi kami kalao hanya menjadi kegiatan mencari keuntungan pribadi bebernya, kita melihat tidak ada transparansi pengelolaan dana desa (DD) di desa Seri Muda bahkan disinyalir tidak dipergunakan prioritas sesuai dengan Permendes, maka itu kita minta APH turun cek kroscek di lapangan,” tegasnya.
Kegiatan desa yang tidak transparan adalah sebagai berikut:
1. Ketahanan pangan tidak transparan
2. Posyandu
3. Bantuan langsung tunai
4. Anggaran pemuda/i dan masih banyak lagi kegiatan yang diduga tidak sesuai aturan.
Sebagai kontrol sosial dan menjalankan tugasnya, Nara sumber minta APH Lidik Dana Desa Seri Muda, kecamatan Darul Hasanah, karna pengelolaan anggaran dana desa harus sesuai dengan prosedur atau tepat sasaran, jika anggaran dana desa bermasalah, kepala desa harus diproses secara hukum yang ada, jelasnya kepada media Sabtu (20/04/2024).
Saat awak media melakukan konfirmasi melalui pesan aplikasi WhatsApp terhadap kepala Desa Seri Muda (Baharudin) mengenai pemberitaan warga tersebut, kendati WhatsApp ceklis dua, namun enggan memberikan keterangan, tidak sampai disitu, bahkan demi keterbukaan publik, awak media juga sudah berupaya melakukan konfirmasi kepada kepala Desa Seri Muda dengan mendatangi ke Desa Seri Muda, namun kepala Desa Seri Muda tidak ada ditempat, hingga berita ini diterbitkan.
Liputan : Angah Selian
Red.