Masyarakat Desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis, Sangat merasakan Manfaat Dari Pembangunan Drainase

banner 120x600
banner 468x60

Serdang Bedagai – // Jurnalis.online // Pembangunan terus berlangsung di desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Sumut.

Dimana desa Buluh Duri yang juga dikenal dengan khalayak ramai sebagai desa Wisata yang terkenal dengan Arung Jeramnya ini, terus melakukan pembangunan termasuk dalam bentuk fisik.

Hal ini dapat dilihat salah satunya dari pembangunan yang terletak di dusun IV desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis tersebut. Saat ini Pemerintah desa sedang melakukan pembangunan drainase di dusun ini untuk kepentingan masyarakat, sesuai kebutuhan hasil dari musyawarah rencana pembangunan desa (Musrenbangdes).

Saat ini progres pengerjaannya sedang berlangsung, pembangunan ini akan bermanfaat bagi masyarakat khususnya Warga dusun IV desa Buluh Duri.

“Kami bersyukur Pak, sebab drainase di dusun IV kami ini sedang dikerjakan,” ujar seorang masyarakat kepada awak media, sembari mengatakan agar indentitasnya tidak perlu dipublikasikan, Selasa (17/12/2024) sore.

Ia juga menambahkan, “drainase ini sangat kami perlukan Pak, agar air nantinya dapat mengalir dan tidak lagi tergenang nantinya bila hujan lebat,” terangnya.

“Lihatlah Pak, bangunannya, dengan cor langsung. Tentu kami rasa ini bangunan yang kokoh nantinya,” ucapnya sembari menunjuk kearah bangunan.

“Saya sebagai masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah desa Buluh Duri yang di pimpin Ibu Dewi Yanthi Purba. Sebab saya melihat desa Buluh Duri ini pembangunan terus ada setiap tahunnya, dan desa kami semakin maju berkembang,” pungkasnya.

Liputan : Hasan Basri Siinaga / Tim.

banner 325x300