Polres Humbahas Sediakan Layanan Antar Jemput Anak Sekolah Korban Bencana Longsor Simangulampe

banner 120x600
banner 468x60

HUMBAHAS – // BUSER45.ID // Polres Humbahas menyediakan layanan antar jemput anak-anak sekolah yang terdampak bencana tanah longsor di Desa Simangulampe Kecamatan Baktiraja Kabupaten Humbahas untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar serta trauma healing di Posko Serbaguna Presisi yang berada di Kantor Camat Baktiraja, Selasa (12/12/2023).

Kapolres Humbahas AKBP Hary Ardianto SH SIK MH menjelaskan bahwa salah satu dampak pada saat bencana longsor yang menimpa masyarakat Simangulampe adalah Hancurnya Gedung Bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 173353 Simangulampe. Namun Polres Humbahas bersama Tim Trauma Healing memberikan akses kegiatan belajar mengajar yang di lakukan di Tenda Serbaguna Presisi yang berada di Kantor Camat Baktiraja.

“Hal ini sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan dan untuk menunjang kelancaran kegiatan, Polres Humbahas juga menyiapkan Layanan transportasi antar jemput dengan menggunakan Kendaraan Dinas Polres Humbahas,” ucap Kapolres.

“Tim Trauma Healing Polres Humbahas bersama Polda Sumut sebelumnya melaksanakan pendataan terhadap Siswa-Siswi SDN 173353 Simangulampe, kemudian Tim Trauma Healing langsung menjemput anak-anak siswa-siswi SDN 173353 Simangulampe untuk diantarkan ke Posko Serba Guna Presisi untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar sekaligus melaksanakan kegiatan Trauma healing,” ujarnya.

“Ada sebanyak kurang lebih 55 Siswa – Siswi SDN 173353 yang di antar jemput untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar sekaligus Trauma Healing di Posko Serba Guna Presisi, setelah kegiatan selesai mereka juga langsung diantarkan menggunakan kendaraan dinas Polres Humbahas menuju rumahnya masing-masing,” lanjutnya.

Ini merupakan wujud kepedulian Polres Humbahas terhadap dunia pendidikan yang ada di kabupaten Humbahas serta memberikan motivasi kepada para pelajar untuk pantang menyerah dalam menghadapi situasi apapun,” tutup Kapolres.

(Red)

banner 325x300